MAJALENGKA - Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Majalengka beberapa waktu yang lalu telah selesai mengadakan pemilihan duta baca Kabupaten dan diperoleh nama Fajar Amali Kurniawan sebagai pemenang di kategori mahasiswa dan umum pada tanggal 21 Februari 2022 lalu. Bukan hanya kompetisi biasa, adanya pemilihan duta baca kabupaten ini untuk mempersiapkan ke tingkat provinsi Jawa Barat dalam ajang pemilihan duta baca Provinsi Jawa Barat tahun 2022.
Fajar Amali Kurniawan merupakan kelahiran Majalengka 08 Februari 2003 yang beralamat di Desa Patuanan Kecamatan Leuwimunding Kabupaten Majalengka Anak dari Bapak San Mudana dan Titin Rohayati Anak ke 2 dari 2 bersaudara yang sedang menempuh Pendidikan S1 Perikanan di Universitas Padjadjaran, penulis merupakan anak asli Majalengka yang telah menerbitkan 2 karya buku solo dan sekitar 7 karya buku antologi. Berawal dari hobi yang mengantarkannya untuk tetap aktif dalam dunia literasi, tidak berasa pemilihan duta baca Provinsi Jawa Barat tahun 2022 pun telah terlaksana,
Pada tanggal 16 Maret 2022, Fajar Amali Kurniawan mengatakan ia telah dikukuhkan menjadi duta baca Provinsi Jawa Barat tahun 2022 yang masuk ke dalam 32 besar mewakili Kabupaten Majalengka. Harapannya adalah dapat membumikan literasi bukan hanya membaca saja, melainkan lengkap dengan menulis, ujar Fajar saat diwawancarai jurnalis indonesiasatu.co.id.
Baca juga:
Yasonna Terpilih Jadi Presiden AALCO Ke-61
|
Menurutnya menjadi duta baca adalah mimpiku pada tahun 2021, kemudian melalui do’a, usaha dan menjadi diri sendiri semuanya terjawab pada tahun 2022.
Dengan adanya duta baca di tingkat Kabupaten maupun Provinsi sangatlah bermanfaat bagi kemajuan literasi khususnya di Majalengka, bukan hanya dengan ajakan saja, tetapi dengan adanya seseorang yang menjadi influencer yang harus bisa memberi contoh, mengimplementasikan dan turun langsung dalam masyarakat adalah tugas utama duta baca yang sesuai dengan visinya yaitu : “Berkarya, Mengabdi, Menginspirasi, Berkolaborasi.
Sementara menurut Fajar sambutan dari Pak Iwan Dirwan S. STP. Selaku kepala dinas arsip dan perpustakaan daerah Kabupaten Majalengka beberapa waktu yang lalu menyampaikan bahwa kegiatan literasi khususnya di Majalengka sangat penting bagi masa depan bangsa, maka dengan adanya duta baca ini semoga tingkat literasi di Majalengka semakin meningkat demi mewujudkan Majalengka yang literat.
(AW)